Business plan atau rencana bisnis merupakan sebuah dokumen yang digunakan seorang pengusaha untuk merencanakan bisnisnya. Umumnya, business plan mencantumkan strategi penjualan dan pemasaran serta kondisi keuangan seperti perkiraan pengeluaran dan juga pendapatan. Berikut kami akan membahas beberapa jenis dan fungsi dari beberapa business plan.
1. General business plan
Business plan ini merupakan penjelasan secara detail tentang perusahaan yang akan dibuat. Isinya kurang lebih adalah produk atau jasa yang akan ditawarkan kepada berbagai pihak. Selain itu, di dokumen ini juga terdapat catatan pengeluaran, pemasukan dan juga keuntungan. Karena kelengkapannya, dokumen ini sangat cocok diperlihatkan kepada para calon investor.
2. Development business plan
Development business plan berisi tentang bagaimana suatu perusahaan akan dikembangkan. Isi dari dokumen ini adalah organisasi perusahaan, administrasi, serta tugas dan tanggung jawab semua karyawan.
3. Strategic business plan
Selanjutnya adalah strategic business plan. Isi dari business plan ini lebih rumit dibandingkan business plan sebelumnya. Secara garis besar, dokumen ini berisi tentang tujuan atau hal-hal yang ingin dicapai oleh suatu perusahaan. Terdapat beberapa hal yang wajib tercantum di dalam dokumen ini, di antaranya adalah visi dan misi perusahaan, faktor kritis sukses, strategi mencapai tujuan perusahaan dan jadwal implementasi strategi perusahaan.
4. Growth business plan
Pada business plan ini terdapat perencanaan pengembangan perusahaan di masa yang akan datang. Dokumen ini dapat digunakan oleh pihak internal maupun eksternal. Namun jika digunakan untuk keperluan eksternal, maka dokumennya harus berisi penjelasan yang detail tentang perusahaan, struktur manajemen, serta pihak-pihak yang menduduki posisi penting.
5. Operations business plan
Business plan kali ini khusus dibuat untuk pihak internal saja. Pada dokumen ini, tercantum berbagai perencanaan dan peraturan suatu perusahaan. Selain itu, di dalam dokumen ini juga terdapat tugas dan tanggung jawab dari setiap orang yang ada di perusahaan tersebut.
Itu lah beberapa business plan yang biasa digunakan oleh para pebisnis. Sebuah perusahaan akan berjalan dengan lancar apabila sebuah rencana dibuat dengan baik dan matang. Selamat bekerja!