Project plan adalah dokumen yang dibuat untuk merencanakan, mengontrol dan mengeksekusi sebuah proyek. Dokumen ini umumnya digunakan pada proyek-proyek bisnis. Dengan membuat dokumen ini, sebuah proyek dapat berjalan dengan terkendali dan efisien. Berikut kami akan membahas beberapa manfaat yang diperoleh bila membuat project plan.
1. Mendapatkan gambaran tujuan yang jelas
Sebuah proyek tidak akan berhasil tanpa memiliki tujuan yang jelas. Dengan adanya project plan, kita dapat memiliki gambaran yang jelas mengenai tujuan atau target yang ingin dicapai. Dengan begini, kita dapat mengetahui hal apa saja yang perlu dilakukan dalam mencapai tujuan tersebut.
2. Meningkatkan keberhasilan mencapai target
Manfaat selanjutnya yang didapat dengan membuat project plan adalah kita dapat melihat perkembangan dari proyek yang sedang berjalan. Dengan begini, kita dapat memaksimalkan pekerjaan yang kita lakukan sehingga keberhasilan dari proyek tersebut dapat lebih terjamin.
3. Mengetahui risiko-risiko yang dapat terjadi
Selain dapat memberikan gambaran progress dari sebuah proyek, project plan juga dapat memberi perkiraan tentang risiko-risiko yang dapat terjadi. Jika telah mengetahui risiko-risiko tersebut, maka kita dapat mempersiapkan diri untuk menghindari hal tersebut atau juga dapat membuat rencana cadangan agar proyek dapat tetap berjalan dengan lancar.
4. Alokasi sumber daya menjadi lebih efisien
Salah satu hal yang terdapat di dalam project plan adalah alokasi sumber daya. Dengan adanya alokasi sumber daya, kita dapat mengatur segala sumber daya yang ada dengan lebih efisien karena kita sudah mengetahui apa saja yang akan dibutuhkan kedepannya.
5. Mempermudah komunikasi antar anggota
Project plan mencakup segala hal yang berhubungan dengan proyek yang sedang dikerjakan. Karena itu, pembagian tugas setiap anggota juga termasuk di dalam project plan. Dengan adanya hal ini, otomatis proses komunikasi akan menjadi lebih mudah karena semuanya sudah tercantum di dalam project plan tersebut.
Project plan sangatlah penting dalam sebuah proyek, tanpa project plan, sebuah proyek kemungkinan tidak terkontrol dan tidak dapat berjalan dengan lancar.